Kabar Kalteng

Pelantikan Pengurus DPD-SPRI Dan Pembukaan SKW Angkatan I Prov. Kalteng

yl
Pelantikan Pengurus DPD-SPRI Dan Pembukaan SKW Angkatan I Prov. Kalteng

Hai Kalteng - Palangka Raya - Kepala Biro Administrasi Pemerintahan (Adpem) Setda Prov. Kalteng H. Istani mewakili Gubernur Kalteng menghadiri pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Daerah Serikat Pers Republik Indonesia (DPD-SPRI) dan Pembukaan Sertifikasi Kompetensi Wartawan (SKW) Angkatan I Provinsi Kalimantan Tengah, bertempat di Aquarius Boutique Hotel Palangka Raya, Senin (31/10/2022).

Dalam sambutannya Istani mengucapkan selamat kepada anggota pengurus DPD-SPRI yang telah dilantik dan berharap serikat pers tersebut berani dalam mengungkapkan fakta dan data.

(Baca Juga : Konferensi Pers Terkait Suplai Ternak Sapi Yang Ada Di Kalteng)

Pelantikan Pengurus DPD-SPRI Dan Pembukaan SKW Angkatan I Prov. Kalteng

“Kalau sudah berani mengungkapkan fakta dan ada datanya, kemudian disampaikan jujur dalam berkarya, maka akan terpercaya dalam menyampaikan berita. Kalau sudah terpercaya tentu kita bisa menjadi jurnalis yang bertanggung jawab dengan tulisannya untuk menuju jurnalis yang profesional,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama Ketua Umum Serikat Pers RI Heintje. G Mandagie mengatakan bahwa ada dua lembaga yang melaksanakan sertifikasi dan uji kompetensi wartawan, yakni pertama dewan pers dan kedua lembaga sertifikasi profesi pers Indonesia.

Pelantikan Pengurus DPD-SPRI Dan Pembukaan SKW Angkatan I Prov. Kalteng

“Tahun 2022-2023 Presiden Republik Indonesia sudah menargetkan Sembilan juta tenaga kerja digital. Saya berharap bahwa serikat pers ikut mendukung program Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk melahirkan dan menciptakan para tenaga kerja digital melalui media-media online, karena media-media online adalah salah satu penyumbang terbesar di tenaga kerja digital,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPD-SPRI Prov. Kalteng Muhamad Sidik berharap keberadaan SPRI Kalteng ini dapat memberikan warna baru dalam menjalankan tugas kewartawanan atau jurnalistik serta organisasi lainnya, membanggakan Kalteng menjadi Makin BERKAH, selaras dengan visi dan misi Gubernur Kalteng.

“Kami berharap dengan dukungan dari seluruh elemen masyarakat organisasi dapat maju dan berkembang sehingga memberikan sumbangsih pemikiran untuk membangun Provinsi Kalimantan Tengah menjadi lebih baik,” bebernya.

Sidik menyebut, kehadiran SPRI Kalteng ini bukan untuk bersaing dengan organisasi pers lainnya, tetapi murni untuk memberikan sesuatu yang berarti demi kemajuan pers di Kalteng.

Berikut struktur personalia DPD-SPRI Prov. Kalteng Periode 2022-2027:

Dewan Pembina : Gubernur Kalteng

                          Kepala Kejaksaan Tinggi Kalteng

                          Kapolda Kalteng

Dewan Penasihat: Mahdian Nor

Dewan Pengurus:

Ketua                 : Muhammad Sidik

Wakil Ketua        : F. Nasrullah

Sekretaris          : Misnato

Wakil Sekretaris : Rizaldi

Bendahara         : Andi Arianto

Wakil Bendahara: Antonius Sepriyono

Turut hadir unsur Forkopimda, Perangkat Daerah Prov. Kalteng terkait, mahasiswa, serta undangan lainnya. (Sumber : Diskominfo Kalteng)