Kadislutkan Prov. Kalteng Salah Satu Peserta yang Ikut Tanding Sebagai Atlet Cabang Olahraga Catur Perorangan Putera
yl

Hai Kalteng - Semarang - Kontingen Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (KORPRI) perwakilan Kalimantan Tengah (Kalteng) telah tiba di Semarang, Jawa Tengah untuk mengikuti PORNAS KE XVI KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2023 yang diselenggarakan pada tanggal 13-23 Juli 2023.
Tampak salah satu peserta yang ikut bertanding yaitu Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Prov. Kalteng Darliansjah sebagai Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Catur Perorangan Putera.
(Baca Juga : Pemprov . Kalteng Bersama PT PLN (Persero) Gelar Forum Ketenagalistrikan Bertajuk Kalimantan Tengah Bercahaya Makin Berkah)

Pertandingan Cabor Catur ini berlangsung di Gradhika Bhakti Praja Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah, Sabtu (15/7/2023).
Pada babak 1 Cabor Catur Perorangan Putera ini Kepala Dislutkan Darliansjah lolos menuju babak 2 setelah menang melawan peserta dari Kejaksaan Agung Sulistiyo Wahyudi.

"Saya berharap dengan keikutsertaan Kalteng dalam PORNAS XVI KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2023 ini, kontingen Kalteng dapat membawa nama baik Kalteng di tingkat nasional, salah satunya di cabang olahraga catur ini," ucap Darliansjah.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Nuryakin berharap dengan membawa misi persahabatan dan misi prestasi, kontingen Kalteng juga dapat diperhitungkan oleh kontingen-kontingen dari provinsi lain. "Selain itu kita berharap disamping dapat meraih prestasi, juga terjalin persahabatan, sehingga KORPRI tetap satu, KORPRI harus maju," tutur Nuryakin.
PORNAS KORPRI merupakan agenda rutin setiap dua tahun sekali pada tahun ganjil, dan pada tahun 2023 ini diikuti oleh 38 provinsi se-Indonesia dan 63 kementerian/lembaga dengan tema “Jalin Kebersamaan, Raih Prestasi”.
Adapun cabang olahraga yang dipertandingkan diantaranya balap sepeda, bola basket, bulu tangkis, catur, futsal, gateball, senam korpri, tenis meja, dan tenis lapangan.
Pada tahun ini, kontingen Kalteng mengikuti tujuh cabang olahraga diantaranya balap sepeda, bola basket, bulu tangkis, catur, futsal, tenis meja dan tenis lapangan. Sebagai ketua kontingen Kalteng yaitu Kepala Kesbangpol Prov. Kalteng Katma F. Dirun.
Sebagai informasi, pada babak pertama ini perwakilan Kalteng cabor catur baik perorangan maupun beregu lolos ke babak selanjutnya setelah menang pada pertandingan cabor catur babak pertama.
Untuk Catur Perorangan Putera diwakili oleh Kepala Dislutkan Prov. Kalteng Darliansjah, sedangkan Catur Beregu Putera diwakili oleh UPT. Dishut Kalteng Fahrianor, Biro Adpim Setda Prov. Kalteng Sabtudin, Disperindag Prov. Kalteng Mudianto, dan Dinas ESDM Prov. Kalteng Dwi Rachmanto. (Sumber : Diskominfo Kalteng)
- Tinggalkan Komentar