Diskominfo Prov. Kalteng Kirimkan Dua Orang ASN Untuk Ikuti Kegiatan Jadi Pintar Bareng Kominfo Newsroom (JARKOM) Seri Photografi
yl

Hai Kalteng - Palangka Raya - Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Kalimantan Tengah mengirimkan dua orang ASN untuk mengikuti kegiatan Jadi Pintar Bareng Kominfo Newsroom (JARKOM) Seri Photografi "Klik, Motret Itu Asyik", Kamis (3/8/2023) bertempat di Kalpa Tree Dine and Chill, Bandung.
Acara yang dibuka oleh Direktur Pengelolaan Media, Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika RI Nursodik Gunarjo ini menghadirkan narasumber yakni Redaktur Foto Portal Info Publik Agus Setia Budiawan dan Redaktur Foto Indonesia.go.id Bismo Agung. Adapun para peserta merupakan pengelola media center dari berbagai daerah di Indonesia, yang hadir secara luring dan daring.
(Baca Juga : Ketua TP-PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran Dorong UKM Lamandau Berkembang)

Pada kesempatan ini, Nursodik mengungkapkan bahwa JARKOM ini merupakan rangkaian kegiatan yang tujuannya adalah bersifat praktik. “Kali ini yang akan kita bahas dan pelajari bersama adalah hal yang berkaitan dengan fotografi,” ujarnya.
Lebih lanjut disampaikan, foto jurnalistik merupakan kombinasi antara bentuk visual (foto) dengan kata-kata yang mengungkapkan sebuah cerita dari sebuah peristiwa dalam bentuk kerangka 5W1H dan kemudian dipublikasikan kepada masyarakat.

“Kriteria foto jurnalistik harus aktual, informatif, faktual, relevan, dan otentik. Pesan sebuah foto media pemerintah harus dapat memberikan aspirasi, informasi, pencerahan, dan mempersatukan bangsa,” bebernya.
Komposisi fotografi akan membuat gambar menjadi memiliki cerita sehingga bisa dimaknai dengan baik oleh yang melihat hasil gambar tersebut.
Komposisi fotografi menjadi pondasi yang cukup penting dalam dunia fotografi karena bisa membantu mengubah hasil jepretan menjadi karya seni yang cukup menarik dan bernilai.
Selanjutnya Nursodik mengatakan bahwa narasumber nantinya akan membagikan bagaimana trik untuk menghasilkan foto jurnalistik yang tidak hanya asyik tetapi juga informatif.
”Satu hal yang menarik dari foto jurnalistik yaitu dalam satu gambar ada begitu banyak makna dan cerita yang berbicara. Disini kita tidak hanya akan berbagi teori, tetapi juga praktik langsung,” pungkasnya. (Sumber : Diskominfo Kalteng)
- Tinggalkan Komentar