Legislator Barsel Harapkan Program Pendidikan dan Kesehatan Pada 2024 Lebih Dipertajam
yd
Hai Kalteng - Buntok - Anggota DPRD Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Raden Sudarto mengharapkan program pendidikan dan kesehatan pada 2024 mendatang lebih dipertajam.
“Kita mengharapkan program pada dua bidang tersebut bisa lebih dipertajam kembali pada pelaksanaan pembangunan tahun 2024 mendatang,” katanya saat dihubungi melalui telepon selulernya, di Buntok.
(Baca Juga : Legislator Barsel: Literasi Digital Perlu Ditanamkan Kepada Generasi Muda)
Ia menjelaskan, seperti dalam bidang kesehatan terutama dalam penanganan stunting diharapkan dapat disiapkan anggaran yang mencukupi guna pelaksanaan sejumlah program pada tahun anggaran 2024 mendatang.
“Hal itu agar sejumlah program-program yang akan dilaksanakan nantinya bisa menurunkan angka stunting sesuai dengan target yang telah ditentukan pemerintah kabupaten ini,” ucap politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Barito Selatan itu.
Disamping terkait bidang kesehatan kata dia, program pada bidang pendidikan juga diharapkan dapat lebih dipertajam kembali terutama terkait dengan Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) bagi sekolah yang ada di daerah ini.
“Kita mengharapkan agar BOSDA ini dapat dianggarkan kembali pada kegiatan tahun anggaran 2024 mendatang,” harap politisi dari partai besutan Megawati Soekarnoputri itu.
Ia mengatakan, BOSDA ini sangat penting dalam upaya untuk menyelesaikan sejumlah permasalahan-permasalahan maupun kesulitan-kesulitan yang dihadapi setiap sekolah yang ada di daerah ini.
Selain itu, ia juga menyampaikan, dirinya sngat mendukung sejumlah program-program yang akan dilaksanakan pemerintah kabupaten Barito Selatan pada 2024 mendatang.
Raden Sudarto juga mengapresiasi kepada pemerintah kabupaten Barito Selatan yang telah menetapkan arah kebijakan prioritas pembangunan pada tahun anggaran 2024 mendatang.
“Itu semua dalam upaya untuk memajukan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di kabupaten yang berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini,” demikian Raden Sudarto.(HBI).
- Tinggalkan Komentar