Kabupaten/Kota

Wakil Bupati, Khristianto Yudha, susul Bupati Barsel ikuti Retreat di Magelang

yd
Wakil Bupati, Khristianto Yudha, susul Bupati Barsel ikuti Retreat di Magelang
Wakil Bupati Barito Selatan Khristianto Yudha (Kiri) saat menuju kegiatan retreat.

Hai Kalteng - Buntok - Wakil Bupati Barito Selatan, Kalimantan Tengah, Khristianto Yudha mengikuti retraet Akademi Militer (Akmil) di Mako Rindam IV/Diponegoro, Magelang, Jawa Tengah.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik dan Persandian Barito Selatan, Mario Aan mengatakan, sesuai jadwal wakil bupati akan mengikuti retraet selama dua hari dari 27 sampai 28 Februari 2025.

(Baca Juga : Anggota DPRD Barsel Apresiasi Langkah Cepat Pemkab Bantu Warga Terdampak Banjir)

"Hal itu sesuai dengan surat edaran Kementerian Dalam Negeri Nomor 200.5/794/SJ," katanya dalam press release diterima, Kamis malam, 27 Februari 2025.

Ia menyampaikan, dalam kegiatan itu, wakil bupati akan bersama Bupati Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri beserta kepala daerah lainnya yang telah mengikuti retraet tersebut sejak 21 Februari lalu.

Retret ini juga lanjut dia, merupakan bagian dari program pembinaan kepemimpinan bagi kepala daerah yang tujuannya untuk mempererat kerja sama, dan meningkatkan kinerja.

Kemudian, untuk memberikan wawasan strategis bagi pemimpin daerah dalam hal kepimimpinan, disiplin dan penguatan karakter demi kemajuan daerah yang dipimpin oleh kepala daerah dan wakil kepala daerah.

"Dalam kegiatan itu juga, mereka nantinya akan membahas berbagai isu strategis terkait pemerintahan dan pembangunan daerah," jelas Mario Aan.

Dipenghujung kegiatan orientasi ini, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto akan hadir dan memberikan pembekalan kepada kepala daerah dan wakil kepala daerah.

"Dalam kegiatan retreat itu juga, Presiden Republik Indonesia ke- 6, Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan hadir mengisi materi pembekalan kepada kepala daerah dan wakil kepala daerah," demikian Mario Aan.(HBI).