Kabar Kalteng

Gubernur Kalteng Agustiar Sabran Beri Pesan dan Motivasi Kepada Para Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Kuala Kapuas

yl
Gubernur Kalteng Agustiar Sabran Beri Pesan dan Motivasi Kepada Para Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Kuala Kapuas

Hai Kalteng - Kuala Kapuas - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Agustiar Sabran memberikan pesan dan motivasi yang menyentuh kepada para siswa dan siswi SMA Negeri 1 Kuala Kapuas saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Kapuas, Rabu (7/5/2025). Dalam kunjungan tersebut, Gubernur tidak hanya menyapa hangat para siswa dan guru di sekolah tersebut, tetapi juga membagikan kisah hidup dan perjuangannya dalam menempuh pendidikan.

Di hadapan para pelajar, Gubernur menyampaikan pentingnya semangat belajar, tekad yang kuat, dan sikap berbakti kepada orang tua sebagai kunci kesuksesan dalam hidup. Ia mengingatkan bahwa tidak ada hal yang mustahil jika disertai usaha dan doa. “Harus rajin belajar, berbakti kepada orang tua, punya tekad yang besar. Hidup ini tidak ada yang tidak mungkin,” ujar Gubernur Agustiar Sabran penuh semangat.

(Baca Juga : Kepala Badan Kesbangpol Katma F. Dirun Jadi Narasumber Pada Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa)

Gubernur Kalteng Agustiar Sabran Beri Pesan dan Motivasi Kepada Para Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Kuala Kapuas

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur juga membagikan kisah masa lalunya yang penuh perjuangan. Ia mengungkapkan bahwa sebelum menjadi Gubernur, ia pernah mengalami masa sulit dan harus bekerja keras sejak usia muda. “Sebelum jadi gubernur, saya pernah berjualan es, jual kue, jual kayu bakar, dan saya pernah jalan kaki hampir 13 kilometer,” ungkapnya. Tak hanya itu, ia juga bercerita tentang pengalamannya menempuh jarak sejauh kurang lebih 5 kilometer setiap hari hanya untuk bersekolah. Baginya, setiap proses kehidupan yang sulit adalah pelajaran berharga yang membentuk karakter dan ketangguhan. “Hidup itu jika tidak melewati proses, maka akan cepat hilangnya kebahagiaan. Proses itu membuat kita kuat dan bertekad untuk jadi orang yang bermanfaat. Yang terpenting, kita harus selalu bersyukur,” pungkas Gubernur.

Senada dengan Gubernur, Ketua Tim Penggerak PKK Prov. Kalteng Aisyah Thisia Agustiar Sabran, juga menyampaikan dukungannya kepada para siswa SMA 1 Kuala Kapuas. Ia memotivasi para pelajar agar terus semangat belajar dan percaya diri dalam meraih cita-cita. “Tidak ada yang tidak mungkin selama kita mau berusaha dan terus belajar. Semangat, semoga sukses meraih masa depan yang cerah,” pesan Ketua TP-PKK Kalteng. Kehadiran Gubernur dan Ketua TP-PKK Prov. Kalteng di SMA 1 Kuala Kapuas memberikan semangat baru bagi para siswa. Momen ini diharapkan mampu menumbuhkan tekad kuat dalam diri para pelajar untuk terus berjuang menggapai impian mereka, sekaligus menanamkan nilai-nilai kerja keras, kesederhanaan, dan rasa syukur sejak dini.

Gubernur Kalteng Agustiar Sabran Beri Pesan dan Motivasi Kepada Para Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Kuala Kapuas

Pada pertemuan tersebut juga telah dilaksanakan penyerahan bantuan secara simbolis berupa alat olahraga dan alat tulis sekolah di SMA Negeri 1 Kuala Kapuas. Bantuan ini diberikan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar serta pengembangan minat dan bakat siswa di bidang olahraga. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Gubernur Kalteng bersama Ketua TP-PKK serta seluruh pejabat yang hadir dan diterima langsung oleh siswa dan siswi SMA Negeri 1 Kuala Kapuas.

Kunjungan Gubernur dan Ketua TP-PKK di SMA Negeri 1 Kuala Kapuas didampingi Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo, Unsur Forkopimda Prov. Kalteng, Bupati Kapuas H. Muhammad Wiyatno dan Wakil Bupati Kapuas Dodo, serta Sejumlah Kepala Perangkat Daerah Prov. Kalteng. (Sumber : Diskominfo Kalteng)