Ketua DPRD Barsel Pimpin RDP dengan TAPD membahas Efisiensi Anggaran 2025
yd

Hai Kalteng - Buntok – Ketua DPRD Barito Selatan HM Farid Yusran memimpin Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), membahas efisiensi anggaran tahun 2025.
Rapat yang digelar di ruang rapat gabungan Komisi DPRD Barito Selatan ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua I Ideham, Wakil Ketua II Rusinah, serta seluruh anggota dewan.
(Baca Juga : Ulang Tahun ke-22, Kabupaten Seruyan Diharapkan Lebih Maju)
Sementara dari pihak eksekutif, hadir Asisten I Setda Barito Selatan Yoga Prasetianto Utomo, Kepala BPKAD H Ahmad Akmal Husaen, Kepala Baperinda Jaya Wardana, dan sejumlah pejabat terkait lainnya.
Usai rapat, Ketua DPRD HM Farid Yusran menjelaskan bahwa dalam pemaparan yang disampaikan Asisten I dan Kepala BPKAD, terungkap adanya pengurangan anggaran APBD tahun 2025 sebesar Rp114,9 miliar, di luar pemotongan yang dilakukan oleh pemerintah pusat.
Farid menyebut, TAPD juga mengungkapkan adanya pemotongan anggaran sebesar Rp144,9 miliar. Namun, hingga saat ini pihak eksekutif belum dapat menjelaskan secara rinci penggunaan dan keperuntukan dari pemotongan anggaran tersebut.
Karena belum adanya kejelasan, rapat sementara ditunda dan akan dilanjutkan pada waktu berikutnya.
“APBD Kabupaten Barito Selatan tahun 2025 semula sebesar Rp1,7 triliun, namun terkena efisiensi sebesar Rp212 miliar, sehingga tersisa sekitar Rp1,5 triliun,” kata Farid Yusran.
Ia berharap dana hasil pengurangan anggaran dapat digunakan dengan baik dan sesuai dengan peruntukannya demi mendukung program-program prioritas pembangunan daerah.
- Tinggalkan Komentar